Prediksi Mitra Kukar vs Persiwa Wamena - Prediksi skor Liga Super Indonesia. Kesuksesan meraih empat poin dalam dua laga tandang mereka di awal LSI 2011/2012 membuktikan Mitra Kutai Kartanegara (Kukar) tak hanya ingin numpang lewat di kompetisi kasta tertinggi ini.
Menahan imbang PSMS serta menang atas PSAP jadi jaminan bahwa tim promosi ini bukanlah jago kandang. Hal ini membawa angin segar bagi para pendukungnya.
Selasa (13/12), Naga Mekes akan tampil perdana di depan publiknya. Lawannya adalah Persiwa, yang baru pertama kali menjajal rumput Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
Materi pemain yang mengkilap seperti Ahmad Bustomi, Hamka Hamzah, Mahardiga Lasut, hingga Arif Suryono dituntut untuk memainkan sepak bola indah agar menghibur masyarakat kutai, yang tengah berduka dengan ambruknya jembatan Kertanegara, kebanggaan warga Tenggarong.
"Pertandingan pertama di kandang sangat bermakna bagi kami. Banyak warga yang tidak sabar melihat Mitra Kukar bertanding. Kami ingin menghibur mereka. Saya yakin anak-anak mampu menampilkan permainan terbaiknya, "kata Roni Fauzan, manajer Mitra Kukar.
Lebih lanjut, Ony, sapaan akrab Ronny, mengaku kondisi timnya tengah meningkat. Skuad besutan Simon McMenemmy saat ini dalam kondisi siap tempur.
Namun, ia juga mengingatkan anak asuhnya untuk tidak meremehkan lawan. Apalagi menghadapi tim Papua yang memiliki kekuatan fisik dan fighting spirit yang sangat baik.
Hamka Hamzah cs.dituntut harus disiplin dalam mengawal lini tengah dan depan Persiwa agar mengurangi kreativitas permainan The highlander.
"Kami akan melakukan pressing ketat sebab itu akan menjadi kunci kemenangan bagi kami, "ungkap Ony.
Kemenangan menjadi penting bagi Mitra Kukar. Raihan tiga poin akan menggeser posisi Persiwa, sekaligus menyamai perolehan poin Persija di puncak klasemen sementara LSI.
Meski tak ringan, berdasarkan statistik tim besutan Mario Gomes de Oliviera musim lalu, Pieter Romaropen cs.kerap tersandung apabila bermain tandang. Bisa saja statistik itu masih bertahan dalam laga ini.
Head to head Mitra Kukar vs Persiwa Wamena:
belum pernah bertemu
Lima pertandingan terakhir Mitra Kukar:
08 Des 2011 (ISL) PSAP Sigli 2 - 3 Mitra Kutai Kartanegara
04 Des 2011 (ISL) PSMS Medan 1 - 1 Mitra Kutai Kartanegara
22 Mei 2011 (DUI) Mitra Kutai Kartanegara 0 - 1 Persiraja
18 Mei 2011 (DUI) Mitra Kutai Kartanegara 1 - 0 PSAP Sigli
15 Mei 2011 (DUI) PSMS Medan 1 - 3 Mitra Kutai Kartanegara
Lima pertandingan terakhir Persiwa Wamena:
05 Des 2011 (ISL) Persiwa Wamena 2 - 0 Persiba Balikpapan
01 Des 2011 (ISL) Persiwa Wamena 4 - 2 Gresik United
19 Jun 2011 (ISL) Persiwa Wamena 3 - 3 Pelita Jaya
16 Jun 2011 (ISL) Persiwa Wamena 0 - 0 Semen Padang
11 Jun 2011 (ISL) Persisam Putra Samarinda 5 - 2 Persiwa Wamena
Prediksi susunan pemain Mitra Kukar vs Persiwa Wamena:
Mitra Kukar: 34-Hendro, 4-Abdul, 3-Njanka, 23-Hamka, 5-Bobby, 14-Arif Suyono. 19-Ahmad, 6-Mahadriga Lasut, 22-Ardan, 26-Saktiawan Sinaga, 10-Jajang.
Persiwa Wamena: 33-Syaifuddin, 14-Yeyasa, 4-Kughegbe, 27-Firly, 45-Marcelino, 8-Yuichi, 15-Isak, 50-Lewis, 21-Robertho, 10-Pieter, 24-Boakay.
Prediksi skor pertandingan Mitra Kukar vs Persiwa Wamena: Mitra Kukar kemungkinan akan memenangkan pertandingan melawan Persiwa dengan skor ... Mitra Kukar 2 - 1 Persiwa Wamena.
Hubungi Kami: Yahoo Massenger: putra97
Email: putra97@yahoo.com