Pasang Iklan chat via WA
Prediksi Skor
Powered by Blogger.
Pasang Iklan

Hasil Pertandingan Bolton Wanderers vs Tottenham Hotspur 4-1

Berita Sepak Bola Liga Inggris | Hasil Pertandingan Bolton Wanderers vs Tottenham Hotspur 4-1 - Bolton Wanderers tampil mengesankan pada lanjutan Premier League, Sabtu (6/11/2010). Di depan publiknya, Bolton menghajar Tottenham Hotspur 4-1.

Sejak awal, Tottenham lebih sering ditekan. Tampil di hadapan publiknya sendiri, Bolton berusaha terus menggempur dengan semangat hingga menyulitkan Gareth Bale dkk.

Kesalahan fatal kemudian dilakukan Sandro pada menit ke-31. Saat menguasai bola di dekat kotak penalti timnya, dia kurang hati-hati. Fabrice Muamba kemudian merebutnya dan mengumpan kepada Kevin Davies. Dengan tendangan kaki kirinya, Davies mengirim bola datar ke pojok kiri bawah gawang Heurelho Gomes dan gol.

Tertinggal, Tottenham baru melakukan serangan gencar. Beberapa peluang sempat tercipta, namun masih belum menghasilkan gol. Hingga babak pertama berakhir, Bolton masih mampu mempertahankan keunggulan 1-0.

Di babak kedua, Tottenham berusaha menyerang, tapi Bolton selalu membalasnya. Gareth Bale sempat hampir mencetak gol pada menit ke-52, tapi bola tendangan bebasnya hanya membentur tiang gawang.

Bolton meresponsnya dengan serangan gencar. Bahkan, pada menit ke-57, tuan rumah menambah keunggulan lewat Gretar Rafn Steinsson. Dia dengan akurat memanfaatkan umpan silang dan melepaskan bola ke pojok kanan gawang Gomes, 2-0.

Bolton semakin bersemangat, Tottenham kian tertekan. Serangan Bolton lebih membahayakan daripada lawannya. Pada menit ke-73, tendangan Matthew Taylor nyaris membobol gawang Gomes. Sayang, bola kencang hasil tendangannya membentur tiang gawang.

Serangan Bolton kembali membuahkan gol pada menit ke-76, diciptakan Kevin Davies melalui titik penalti. Hadiah penalti diberikan wasit karena Assou-Ekotto menjatuhkan Lee Chung-Yong di kotak terlarang.

Unggul 3-0, Bolton semakin bersemangat. Tottenham yang mencoba membalas, tetap kesulitan membongkar pertahanan lawan. Namun, sebuah tendangan first time Roman Pavlyuchenko pada menit ke-87 yang memanfaatkan bola rebound, menembus tajam ke gawang Bolton. Namun, gol ini hanya memperkecil ketinggalan Tottenham menjadi 1-3.

"Spurs" memang sedikit percaya diri dan mencoba mencari keberuntungan di sisa waktu untuk terus menekan. Namun, ini justru beakibat fatal. Terlalu gencar menyerang di masa injury time, Tottenham malah kebobolan lagi lewat serangan balik yang dimanfaatkan oleh Martin Petrov.

Susunan Pemain
Bolton Wanderers: 22-Jussi Jaaskelainen, 12-Zat Knight, 5-Gary Cahill, 4-Paul Robinson, 2-Gretar Rafn Steinsson, 6-Fabrice Muamba, 8-Stuart Holden, 7-Matthew Taylor (10-Martin Petrov 82), 27-Lee Chung-Yong, 9-Johan Elmander (16-Mark Davies 92), 14-Kevin Davies (20-Robbie Blake 92)

Tottenham Hotspur: 1-Gomes, 4-Younes Kaboul, 13-William Gallas, 32-Benoit Assou-Ekotto, 2-Alan Hutton, 30-Sandro (6-Tom Huddlestone 62), 12-Wilson Palacios (9-Roman Pavlyuchenko 45), 14-Luka Modric, 3-Gareth Bale, 21-Niko Kranjcar (5-David Bentley 78), 15-Peter Crouch

JASA SEO: Bagi anda yang membutuhkan JASA SEO web. anda bisa menghubungi kami di sini Putra97@yahoo.com. Terimakasih
Informasi Pemasangan Iklan:
Hubungi Kami: Yahoo Massenger: putra97
Email: putra97@yahoo.com

Liga Inggris

Liga Spanyol

Liga Italia